Social Icons

twitterfacebookgoogle plustumblrrss feedemail

Minggu, 07 Agustus 2011

Tinjauan Syar'i dan Matematis Arah Kiblat Indonesia


Tulisan ini terinspirasi dari seorang bapak yang shalat di sebelah saya. Bapak itu shalat dengan posisi agak miring, berbeda dengan jama’ah yang lainnya. Ada 2 kemungkinan kenapa bapak ini shalat dengan posisi yang agak miring. Pertama, bapak ini matanya mengalami gangguan sehingga tidak bisa memposisikan diri dengan baik ketika sholat. Yang kedua, bapak ini merasa arah kiblat masjid belum benar sehingga shalat dengan posisi miring agar pas ke arah kiblat yang benar menurutnya. Dari dua kemungkinan ini, saya menguatkan kemungkinan yang kedua yaitu bapak tadi memiringkan posisi shalatnya agar pas dengan arah ka’bah.